You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Siapkan Sidang Tipiring Bagi Pelanggar Trotoar
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

DKI Siapkan Sidang Tipiring Bagi Pelanggar Trotoar

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mulai hari ini menggelar Bulan Tertib Trotoar secara serentak di lima wilayah kota hingga satu bulan ke depan. 

Saya sudah perintahkan Kasatpol PP kota untuk berkoordinasi dengan pihak kejaksaan dan pengadilan agar mempersiapkan sidang tipiring ini di lima wilayah kota

Selama kegiatan ini berlangsung, 500 petugas gabungan akan menertibkan pedagang kaki lima (PKL), parkir liar hingga pengendara yang melanggar fungsi trotoar.

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Yani Wahyu Purwoko mengatakan, pihaknya akan menindak para pelanggar trotoar dengan sidang tindak pidana ringan (tipiring) untuk menimbulkan efek jera.

Bulan Tertib Trotoar Sasar 155 Titik

"Saya sudah perintahkan Kasatpol PP kota untuk berkoordinasi dengan pihak kejaksaan dan pengadilan agar mempersiapkan sidang tipiring ini di lima wilayah kota," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (1/8).

Yani menuturkan, sebelum menggelar penertiban, pihaknya akan melakukan pendekatan persuasif kepada para PKL yang berjualan di atas trotoar. Jika tidak diindahkan, personelnya di lapangan telah diperintahkan untuk langsung mengangkut barang dagangan PKL.

"Kalau sudah kami ingatkan masih bandel juga, barang dagangannya kami angkat. Nanti mereka akan disidang tipiring," tegasnya.

Ia menambahkan, dalam kegiatan ini, pihaknya juga bekerjasama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta dan kepolisian untuk menertibkan kendaraan yang parkir di atas trotoar.

"Kami melibatkan Dishub. Kalau ada kendaraan parkir liar akan diangkut dan disidangkan," ucapnya.

Terpisah, Kabag Dokumentasi dan Publikasi Hukum Biro Hukum DKI Jakarta, Retnowati menambahkan, sidang tipiring bagi pelanggar trotoar diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum. Dalam pelaksanaannya, Satpol PP DKI Jakarta berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

"Pelaksanaannya koordinasi dengan kepolisian. Dan ini langsung ditangani Satpol PP sebagai penegak perda," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito